Yuk dibaca

Mari dibaca, dilihat-lihat semoga bermanfaat

Rabu, 21 September 2011

Hedonis


Apa sih itu Hedonis ?? mungkin tidak banyak yang tahu istilah kata yang satu ini. aku saja jujur pertama kali tau istilah ini dan tau apa itu hedonis belum lama ini dikarenakan salah satu teman yang selalu mengatakan bahwa aku adalah tipe cewek yang punya gaya hidup hedonis yang akhirnya membuatku penasaran dan ketemu sama mbah google.

Kurang puas dengan apa yang kudapat melalui googling akhirnya aku bertanya pada teman yang mengatakan itu padaku, akhirnya dia menjelaskan apa sih itu Hedonis dan seperti apa sih keadaan seseorang sampai bisa dibilang hedonis. disini aku mulai tau dan menyadari bahwa benar apa yang dikatakan temanku itu bahwa aku adalah tipe cewek hedonis dan jujur sekarang aku mulai mengurangi sifatku yang satu itu karena aku tau banyak sisi negatif yang aku dapat dari itu semua.

Ok kembali ke laptop...menurut sepengetahuanku HEDONIS adalah suatu keadaan dimana seseorang menganggap bahwa kesenangan adalah hal paling utama dalam hidup..oke mungkin itu memang benar tapi kebanyakan orang hedonis selalu melihat kesenangan secara visual mereka menganggap kesenangan atau kebahagiaan bisa didapat dari hal-hal yang bisa dilihat oleh mata saja. contoh kecil saja deh dan ini yang terjadi pada saya supaya kalian juga bisa menyimpulkan sendiri apa sih hedonis itu. "Saya dulu selalu menganggap bahwa saya akan mendapatkan kesenangan dan merasa bahagia dengan berkumpul bersama teman-teman saya nongkrong di suatu tempat yang sudah punya nama, pergi nonton, atau shooping. " intinya hedonis adalah orang-orang yang menganggap kebahagiaaan hanya bisa dibeli oleh uang.

Ya itu lah aku, aku selalu berpikir untuk menghabiskan weekendku dengan hal-hal seperti diatas nongkrong, makan bareng teman-teman, nonton, belanja jika dalam satu minggu saja aku tidak melaksanakan salah satu rutinitas tersebut aku akan merasa aku adalah orang yang sangat tidak beruntung dan termerana didunia ini rasanya dunia jadi sempit kalau saya stay dirumah dan tidak melakukan apa-apa. memang seperti itu ya ?? tidak tentu saja tidak, itu hanya pikiran orang-orang yang termasuk dalam tipe hedonis termasuk saya "DULU".

HEDONIS, kadang aku berpikir apa ada orang yang bebas dari sifat satu ini, rasanya gak ada karena pasti semua orang senang dengan hal-hal seperti itu. Tapi pasti ada beberapa orang yang tidak berfikir seperti itu dan terbebas dari hidup hedonis. Dari sini pula aku selalu berfikir apa sisi negatif dari hedonis ini dan hal apa yang bisa membuat aku berubah dan meninggalkan hal yang satu ini.

Setelah aku pikirkan dan melihat kehidupan orang-orang Hedonis dan menanyakan beberapa hal pada mereka ada banyak hal yang bisa aku tau sisi negatif dari hal yang satu ini. ada beberapa hal yaitu :

1. Orang hedonis secara otomatis akan menjadi orang yang konsumtif dan kalian tahu orang konsumtif itu seperti apa.. orang yang gak akan berpikir panjang dalam mengeluarkan biaya untuk sesuatu yang belum tentu penting untuk dirinya sendiri tapi itu membawa kesenangan buat dia karena sifat hedonisnya itu.
2. Hedonis adalah kesenangan sesaat yang bersifat fana, kamu tidak akan membawa kesenangan itu sampai kamu mati ga usah jauh-jauh mati deh sampai kamu dirumah pun belum tentu kamu masih merasa senang karena hal yang membuatmu senang tertinggal diluar rumah dan gak bisa kamu bawa pulang dan kamu nikmati sampai esok hari.
3. Orang hedonis terkadang menjadi orang yang sangat tidak perduli dengan hal yang sangat penting dalam hidupnya contoh lebih baik memikirkan film apa ya di bioskop yang rame supaya gak ketinggalan dari teman dan dianggap gak gaul atau mau kemana ya nongkrong di akhir pekan ,sampai lupa bahwa betapa berharganya menghabiskan waktu dirumah di akhir pekan bersama orang-orang yang kita cintai seperti ayah ibu kakak adik.

Masih banyak hal negatif lain dari hal satu ini tapi gak mungkin aku jabarkan semuanya, semoga kalian bisa melihat dan menilai sendiri setelah mempelajari di lingkungan kalian.

Yang pasti kebahagiaan atau kesenangan itu bukan berasalah dari hal - hal yang aku sebutkan diatas. kebahagiaan atau kesenangan itu asalnya dari hati yang bisa kita ciptakan sendiri dan dapat bertahan lama dan dibagi kebanyak orang. coba dari hal-hal kecil saja jika mau merubah kebiasaan yang satu ini, aku gak bilang kalau hedonis adalah kebiasaan yang buruk tapi alangkah lebih baiknya jika kita merubah pola pikir kita coba liat dari sisi lain bagaimana cara mendapatkan kesenangan dan kebahagiaan yang abadi. Boleh saja kalau mau jalan-jalan, nongkrong bareng teman, nonton, belanja dll. tapi jangan jadikan itu rutinitas wajib dalam hidup kalian hanya untuk mencari kebahagiaan jadikan itu sebagai ajang refreshing yang bisa kalian lakukan di setiap akhir pekan di akhir bulan untuk merefresh pikiran dan diri kita dari kesibukan selama sebulan seperti bekerja mengurus keluarga dll.

Ada beberapa hal yang bisa aku sebutkan sebagai contoh kecil bahwa kebahagiaan kita bisa dapat dari hal-hal lain selain dari hal-hal yang dipirkan orang-orang hedonis. sering-seringlah menghabiskan waktu bersama keluarga, ayah ibu kalian dirumah itu adalah hal yang sangat menyenangkan ajak mereka bercerita misal masalah sekolah,kuliah, atau pekerjaan dan mungkin tentang percintaan kalian, itu tidak akan hanya menyengankan kalian tapi mereka juga senang karena kalian percaya pada mereka dan itu adalah kebahagiaan yang luar biasa. atau kalian bisa mengajak teman-teman kalian melakukan kegiatan yang bermanfaat jadi kalian dapat dua hal sekaligus pertama tetap dapat berkumpul bersama teman-teman dan yang kedua kalian dapat melakukan hal yang bermanfaat bersama mereka. dan masih banyak hal lain jika kita mau melihat dari sisi lain bagaimana mendapatkan kebahagiaan atau kesenangan yang abadi.

Oke masih mau mengikuti GAYA HIDUP HEDONIS itu pilihan kalian :)

2 komentar:

  1. gak ada salahnya kita menikmati hidup selama kita tau untuk tujuan yg baik dan tdk berlebihan, toh memang kita perlu network yg pastinya tidak jauh dari gaya hidup, dan semua itu adalah pilihan :))

    BalasHapus
  2. memang gak ada salahnya mas menikmati hidup itu wajib percuma dikasih kesenangan dan kebahagiaan kalau kita gak menikmatinya. cuma caranya mas kan beda-beda kalau menurut saya orang2 hedonis termasuk orang yang berlebihan :) tapi tetap kembali seperti kata saya diakhir tulisan itu pilihan kalian.

    BalasHapus